Iklan




 

Iklan

Di Gelar Ditengah Pandemi, Wilayah Tondano Tiga Tuan Rumah FSPG

Friday, November 12, 2021, 19:08 WIB Last Updated 2021-11-13T14:15:09Z


Tondano,///~Sinode Gmim melalui Komisi Pelayanan Pemuda Sinode Gmim(KPPSG) menggelar perhelatan festival bagi kaum muda Gmim yang dikemas dalam rangkaian acara bertajuk Festival Seni Pemuda Gmim (FSPG), yang digelar di Wilayah Tondano Tiga.


Festival yang akan berlangsung  dari 12-14 November ini, dibuka secara resmi oleh Gubernur Sulawesi Utara yang diwakili Kaban Kesbangpol Evans Stefan Liouw, pada Jumat (12/11) bertempat di Auditorium UNIMA Tondano. Pembukaan Festival ditandai dengan pemukulan tetengkoren.



Kegiatan diawali dengan ibadah pembukaan yang dipimpin oleh Ketua Sinode Gmim Pdt.Dr. Hein Arina, yang dalam pembacaan alkitabnya mengambil injil titus pasal dua. Dalam khotbahnya Ketua Sinode sekaligus memberi apresiasi yang tinggi kepada Komisi pemuda karena dapat menggelar festival seni ini meski masih dihadapkan dengan Pandemi Covid-19.


Usai ibadah pembukaan, Ketua Panitia Robby Dondokambey yang juga adalah Wakil Bupati Minahasa, membacakan laporan panitia terkait pelaksanaan Festival Seni yang berlangsung hingga hari Minggu nanti.


Sementara itu, Ketua Komisi  Pemuda Sinode Gmim Pricilia Tangel, dalam prakatanya mengungkapkan bahwa pelaksanaan Festival Seni kali ini sangatlah berbeda.



"Gelaran Festival kali ini sangatlah berbeda namun special, mengapa special dan unik?, karena baru tahun ini kita mengadakan festival seperti ini walaupun di tengah Pandemi Covid-19 yang masih melanda seantero jagat raya ini,"ujar Tangel.


Diketahui, dalam festival kali ini mempertandingkan 9 jenis kategori lomba, mulai dari Small dan Big, Choir  lomba band hingga ke seni peran atau theater, yang semuanya dilaksanakan di Wilayah Tondano Tiga.


Mengingat saat ini masih dalam masa Pandemi, maka kegiatan pembukaan festival seni pemuda Gmim ini digelar dengan menerapkan protokol kesehatan yang dianjurkan oleh pemerintah.


Hadir juga dalam ibadah pembukaan ini, jajaran pemerintah kabupaten Minahasa, Rektor Unima, perwakilan dari TNI dan Kepolisian, serta para juri dan perwakilan peserta.***(Abd)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Di Gelar Ditengah Pandemi, Wilayah Tondano Tiga Tuan Rumah FSPG

Terkini

Iklan

Close x Iklan