Manado,///CMN-Pemerintah Kota Manado bersama unsur terkait, untuk menjaga dan melestarikan area sepanjang sungai yang ada di Kota Manado, pada Kamis(14/10) melakukan penanaman pohon serta pelepasan bibit ikan yang tujuannya agar ekosistem di sempadan sungai tetap terjaga.
Saat membawakan sambutanya, Wakil Walikota Manado dr.Richard Sualang yang hadir dalam kegiatan tersebut mengungkapkan bahwa selain menjaga ekosistem sungai sebagai habitat organisme akuatik, tidak lain adalah memberikan dampak positif bagi warga yang tinggal di sekitar aliran sungai sehingga merasa aman dan jauh dari bencana.
"Keberadaan sungai sangat menunjang kehidupan kita, untuk itu mari kita jaga kelestarian sepanjang area sungai dengan tidak merusak segala ekosistem yang ada. Salah satu masalah krusial sehingga rusaknya ekosistem di sepanjang aliran sungai, akibat dari tidak sadarnya membuang sampah langsung ke sungai tanpa memikirkan akibat selanjutnya yaitu bencana banjir," ujar Wawali Sualang pada giat yang dilaksanakan di Kelurahan Paniki 1 Kecamatan Mapanget.
Wawali Sualang juga mengingatkan kepada semua pihak terkait, mulai dari Camat, Lurah dan Kepolisian yang hadir agar bisa bersama-sama menjaga dan mengedukasi masyarakat untuk dapat merawat sungai kilu ini sehingga bisa menjadi sungai yang bebas dari sampah serta ekosistem tetap terjaga dan dapat mengurangi abrasi.
Ditambahkannya, Pemkot Manado sangat mengapresiasi kegiatan Konservasi yang digelar oleh Komunitas Cempaka Sulut, Yayasan Manguni 14 dan Komunitas Peduli Sungai “Tikor” Paniki Satu ini. Karena kegiatan positif ini sudah membantu pemerintah dalam menjaga dan melestarikan area sepanjang aliran sungai.
Selain melakukan penanaman jenis pohon cempaka dan pohon buah-buahan di sepanjang aliran sungai, Wawali beserta komunitas penggagas ini melepaskan ribuan bibit ikan nila yang diharapkan bisa menjaga ekosistem sungai, jika warga sadar, menjaga bibit pohon dan tidak menangkap ikan-ikan tersebut.
Sungai bisa jadi berkat dan bisa menjadi bencana, tergantung bagaimana cara kita menjaga dan melestarikannya. Bisa dimulai dari hal kecil seperti tidak membuang sampah sembarangan dan memperhatikan lingkungan sekitar sungai.
Hadir juga Kepala Dinas Pertanian Kelautan dan Perikanan Kota Manado, M Sofyan AP M.Si, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Manado, Peter Eman, jajaran Brimob Polda Sulut, jajaran Polsek Mapanget, Tokoh-tokoh Agama, Tokoh-tokoh Masyarakat, Ketua-ketua Lingkungan se-Kecamatan Mapanget, Forum Cempaka Sulut dan Kominitas Peduli Sungai “Tikor” Paniki Satu.**(Abd)